Ninja Foodie air fryer menjadi solusi terbaik yang mendambakan mekanisme memasak sederhana. Kurangi waktu memasak dengan air fryer hemat energi dari Ninja.
Ninja menawarkan piranti modern untuk mengolah makanan yang digoreng tanpa minyak. Berbagai jenis olahan makanan pun menjadi lebih sehat dengan penggorengan bergaya standar Ninja.
Spesifikasi Ninja Foodie Air Fryer
Kesadaran masyarakat mengkonsumsi makanan sehat kaya akan gizi pun semakin tinggi. Mereka sangat berhati-hati, baik dalam pemilihan bahan makanan hingga proses pengolahannya. Khususnya untuk makanan yang pengolahannya dengan cara digoreng memakai minyak.
Menilik hal tersebut, kini banyak sekali bermunculan piranti masak modern. Salah satunya adalah air fryer dan rekomendasi terbaiknya datang dari Ninja.
Ninja lebih dari sekedar air fryer. Anda bisa menemukan multicooker dan rapid cooker dalam satu rangkaian.
Bila mencari model Ninja dengan peningkatan dapur cukup serius, Ninja Foodie layak dipertimbangkan. Mengapa? Anda bisa menyimak beberapa alasan berikut ini.
2 Keranjang Berkapasitas Besar
Ninja merilis produk air fryer perdana mereka dengan sistem keranjang 2 independen. Ini memungkinkan pengguna memasak satu jenis makanan dalam waktu satu waktu sekaligus. Jadi, tidak bolak balik memasak sehingga irit konsumsi listrik.
Atau bila Anda hendak memasak 2 jenis masakan sekaligus jadi lebih irit waktu. Adapun daya tampung masing-masing keranjang adalah 3,8 liter. Meski mampu memasak dalam jumlah besar, tetapi produk tidak akan membuat tagihan listrik membengkak.
Fitur Smart Finish
Fitur ini merupakan fitur cerdas yang mampu mensinkronkan waktu memasak sesuai zona kematangan pada setiap jenis masakan. Jadi, ketika Anda memasak 2 jenis makanan yang berbeda dengan Ninja Foodie air fryer, bisa matang dalam waktu bersamaan.
Kini membuat 2 olahan masakan berbeda dan selesai dalam waktu bersamaan bukan hal mustahil. Terlebih jika ini untuk memenuhi 2 selera anggota keluarga yang berbeda.
Cukup tekan tombol Match Cook untuk menikmati fitur Smart Finish. Secara otomatis fitur akan bekerja memasak makanan sampai matang dengan waktu dan suhu berbeda.
Setting 6 Menu
Mau tahu apa saja 6 pengaturan menu memasak Ninja Foodie air fryer? Setting tersebut meliputi max, crisp, air fry, dehydrate, bake, dehydrate, dan reheat. Ini adalah keuntungan bagi Anda karena bisa memasak segala jenis makanan favorit keluarga.
Mudah Menggunakannya
Produk air fryer berdimensi 31,1 cm x 39 cm x 37 cm ini berbobot 8,4 kg. Semua tombol yang ada pada produk cukup intuitif sehingga memungkinkan siapapun dengan mudah bisa menggunakannya.
Bila membutuhkan proses memasak yang akan membuat kedua sisi berakhir dalam waktu sama, silakan klik tombol SYNC. Lain hanya jika Anda hendak memasak menggunakan kedua keranjang sekaligus, dengan setting temperatur dan waktu sama dan memasak dalam mode sama, bisa tekan tombol MATCH.
Meski produk Ninja Foodie air fryer cukup berat, tetapi tidak akan kecewa memilikinya. Kesan dapur akan semakin mewah dan elegan.